logo blog
Selamat Datang Di Blog Donald Sepang
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Donald Sepang,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

Bagaimana Cara Menghadapi Anak Yang Manja



Bagaimana Cara Menghadapi Anak Yang ManjaSeperti pada postingan saya sebelumnya yang berjudul penyebab anak jadi manja, kali ini saya akan mengulas lebih jauh sebuah materi sebagai pelengkap sajian dari postingan sebelumnya. Semoga dengan judul ini dapat menjadi solusi atau menjadi acuan bagi para orang tua bahkan calon orang tua sekalipun kedepan dalam hal menghadapi berbagai pergumulan kehidupan dalam membangun rumah tangga Anda. Namun secara spesifik saya akan membahas tentang bagaimana Anda menghadapi anak yang memiliki sifat manja. Jika masalah ini sedang terjadi atau sedang Anda alami, artikel ini telah dipersiapkan khusus bagi Anda yang meskipun disajikan dalam bahasa yang sangat sederhana namun mudah dipahami serta di aplikasikan.

Sebagai orang tua yang sayang terhadap anaknya, tentunya kita ingin melihat anak kita bisa mandiri seperti kebanyakan anak yang lainnya. Betapa bangganya orang tua jika melihat atau mengetahui anaknya bisa menghidupi dirinya sendiri tanpa bantuan dari orang tua. Sebuah prestasi yang luar biasa ini perlu mendapat penghargaan.   

Langsung saja tanpa iklan, dibawah ini ada beberapa katakanlah solusi bagaimana cara menghadapi anak manja.

Pertama, tanamkan dalam hati dan pikiran Anda bahwa karena Anda sangat menyayangi anak Anda, maka Anda tidak ingin anak Anda jadi anak manja.

Kedua, mungkin Anda perlu sedikit mengubah cara Anda dalam mendidik anak Anda yang dulunya tidak membiarkan anak Anda bekerja, diganti dengan melatihnya bekerja sesuai dengan kemampuannya. Misalnya merapikan tempat tidur, mencuci pakaiannya sendiri dan sebagainya yang sesuai dengan kemampuan yang mereka dapat kerjakan. Biasakan hal demikian, dan lihat hasilnya.

Ketiga, jangan perna secara langsung ikut campur ketika anak Anda berkelahi dengan kakak atau adiknya atau temannya. Biarkan mereka sendiri belajar menyelesaikan masalahnya. Namun jika mereka mungkin tidak mampu menyelesaikan masalah yang menjadi penyebab perkelahian, tugas Anda sebagai orang tua hanya memberikan arahan-arahan untuk membuat mereka mengerti bahwa berkelahi itu bukan kelakuan seorang anak yang baik.

Keempat, menuruti segala kemauan anak akan membuat mereka selalu tergantung kepada Anda hingga dewasa sekalipun.

Kelima, uang jajan yang berlebihan dapat berdampak buruk terhadap anak Anda. Mungkin saja Anda punya cukup uang buat mereka namun Anda juga perlu hati-hati terhadap penggunaan uang bagi anak Anda. Berikanlah sesuai dengan kebutuhannya.

Keenam, kedisiplinan dalam rumah tangga merupakan salah satu jalan keluar yang paling ampuh bagi mereka yang mempunyai anak yang manja. Disiplin waktu misalnya, akan melatih anak Anda menjadi hidup lebih teratur namun sebagai orang tua harus memberikan teladan yang baik untuk menuruti peraturan yang berlaku dalam keluarga Anda.

Ketujuh, didiklah anak Anda dengan baik, namun jika mungkin terlalu sulit bagi mereka untuk menuruti peraturan yang Anda akan terapkan nanti, paksalah dengan penuh kasih sayang dan penuh perhatian dan hasilnya akan Anda lihat sendiri.

Demikianlah beberapa hal bagaimana cara menghadapi anak manja, semoga bermanfaat bagi Anda khususnya orang tua yang mempunyai anak yang memiliki sifat manja. 

Baca juga: Penyebab Anak Jadi Manja

Enter your email address to get update from Donald Sepang.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

37 Komentar

tips yang bermanfaat, menjadikan anak kita tidak manja, makasih mas
sdah folbek

Balas

Sama-sama mas Crewchild. Salam kompak:)

Balas

Memang sih dengan melatih anak bekerja itu secara tidak langsung mereka menjadi pribadi yang mandiri kedepannya ya mas. meski dicoba juga nih yang lainnya untuk mendidik adik saya :)

Balas

untung belum punya anak heheheheh

Balas

ok mas sangat membantu sekali buat saya. harus di coba demi kebaikan anak saya. penerus silsilah kerajaan. :D

Balas

asik pertanyaan saya di posting sebelumnya, sudah di bahas lengkap di artikel ini...

Balas

saya belum punya anak mas, jadi buat informasi saya entar kalo sudah jadi orang tua :D

Balas

Betul mas. Selamat mencoba :)

Balas

Terima kasih kembali.

Balas

Ntar kalau punya mas?
:)

Balas

Pasti berhasil mas.
:)

Balas

Mudah-mudahan bermanfaat mas ya...

Balas

Persiapan lebih awal mas biar nanti kalau sudah jadi orang tua tinggal baca-baca lagi artikelnya :)

Balas

nah mas bener banget si mas :D, ini juga udah persiapan sebagai calon bapak haha

Balas

Kalau saya dari kecil mau apa-apa harus pake usaha sendiri. Misalnya dulu saya kepengen banget yang namanya mobil Tamiya. Tapi Ibu saya tidak langsung ngebeliin mobil-mobilannya. Malah ngajak saya nambung dari uang jajan. Nggak berapa lama uang tabungan saya cukup buat beli mobil Tamiya :D

Efeknya saya rasain sekerang. Saya nggak terlalu bergantung pada orang tua alias manja. Bisa lebih mandiri jadinya.

Artikelnya bermanfaat Pak. Terima kasih.

Balas

Bersyukurlah punya orang tua seperti itu mas. Mereka terlalu sayang sama Anda.
Terima kasih kembali.

Balas

Kapan rencananya mas?
:)

Balas

tips2 diatas kudu diperhatikan setiap orang tua yg udah memiliki anak yamas.
seperti saya juga

Balas

Betul mas bahkan calon orang tua pun sekaligus mas.

Balas

Saya kira kita semua adalah warga yang baik :D

Balas

biasanya faktor anak manja tergantung juga cara mendidik orang tuanya ya mas, nah kalau sudah terlanjur manja, mungkin pelan-pelan kita bisa mulai merubah kebiasan manja pada anak itu dengan menerapkan cara diatas

Balas

masih calon lo mas semua, kalau calon itu masih harus ada PILSUM dulu atau pilihan suami manja wakakaka

Balas

hem saya niru siapa nih enaknya

Balas

saya nunggu 9 bulan lagi mas,

Balas

Benar mas. Jika dilakukan dengan kasih yang tulus dan penuh sabar, pasti bisa mas.

Balas

Nanti ikut seleksi ya mas buat yang masih jomblo..wkwkwkwk

Balas

buat referensi nanti nih biar anak ga manja dan bisa menyelesaikan ,masalah sendiri

Balas

silahkan dipelajari mba

Balas

Untuk saling menghormati dan menghargai sesama blogger, berilah komentar di bawah ini sesuai dengan topik dengan baik dan sopan. Terima kasih sudah berkunjung.
Note: Hanya dengan berkomentar tanpa titip link, saya pasti akan berkunjung balik.

Copyright © 2016.©.Belajar Berbagi Informasi - All Rights Reserved | Template by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger